Treatment Orthodonti di Jelambar, Grogol, Jakarta Barat



Halo sahabat Kingdom’s, Kini telah tersedia klinik gigi terdekat bagi anda yang berlokasi di area Jelambar, Grogol, Jakarta Barat yang melayani Treatment Orthodonti gigi untuk anda yang ingin memiliki senyuman indah dengan gigi yang sejajar dan teratur.

Perawatan orthodonti berfungsi untuk memindahkan atau memperbaiki posisi gigi. Gigi merupakan satu kesatuan dengan struktur sekitar, seperti jaringan otot pengunyah, wajah, dan tulang rahang. Jika terjadi gangguan pertumbuhan gigi, susunan gigi dapat terpengaruh.

Beberapa di antara kita mungkin memiliki susunan gigi tidak beraturan. Ada yang tumpang tindih, berjejal, gigi depan maju, atau gigitan silang antara rahang atas dan bawah. Susunan gigi tidak beraturan dan hubungan gigi antara rahang atas dengan bawah tidak ideal disebut maloklusi. Penyebab maloklusi di antaranya gangguan perkembangan janin, gangguan pertumbuhan gigi, mengisap jempol, dan sebagainya. Untuk memperbaiki kondisi maloklusi, perawatan orthodonti diperlukan.

Kabar baiknya, bagi anda yang berdomisili atau beraktifitas di daerah Jelambar, Grogol, Jakarta Barat, tidak perlu jauh-jauh mencari klinik gigi untuk melakukan treathment Orthodonti. Di daerah ini ada TOOTHS KINGDOM DENTAL CARE yang menyediakan layanan Orthodonti dengan harga yang sesuai dengan kualitas.

Lokasi TOOTH'S KINGDOM DENTAL CARE yang strategis di Jelambar, Grogol, mudah dijangkau dari berbagai akses transportasi umum ataupun kendaraan pribadi. Selain itu, jam operasional yang fleksibel juga memungkinkan Anda melakukan treatment ini di waktu luang Anda. Tetapi sebelum melakukan treathment orthodonti, mari kita kenali lebih lanjut tentang pengertian, manfaat, dan segala hal yang bersangkutan dengan Orthodonti.

A. Apa itu Orthodonti


Menurut British Society of Orthodontics, orthodontik adalah cabang ilmu kedokteran gigi yang mempelajari pertumbuhan dan perkembangan tulang rahang dan wajah yang dapat memengaruhi posisi gigi.

B. Manfaat Perawatan Orthodonti


1. Memperbaiki Susunan Gigi : Manfaat perawatan ortodontik adalah memperbaiki susunan gigi agar lebih rapi, sehingga pengunyahan dan estetika wajah lebih baik. Wajah pun bisa lebih simetris. Susunan gigi yang lebih teratur juga dapat mempermudah pembersihan gigi. Gigi berjejal dan tumpang tindih biasanya sulit dibersihkan, sehingga lebih rentan terhadap karies (lubang gigi), penyakit periodontal (jaringan pendukung gigi), atau cedera.
2. Mengatasi Gigi Tertanam di dalam Tulang Rahang : Perawatan orthodonti disertai dengan teknik windowing dapat mengatasi gigi yang tertanam di dalam tulang rahang yang menyebabkan gigi lain berantakan atau berjejal. Gigi yang susunannya tidak atau kurang ideal dapat menyebabkan gangguan fungsi kunyah atau masalah sendi rahang. Masalah ini juga dapat mengganggu proses menelan dan berbicara.

C. Jenis-jenis Perawatan Orthodonti


1. Alat Orthodonti Cekat (Fixed Orthodontic Appliances) : Perawatan orthodonti ini terdiri dari beberapa komponen, yaitu bracket, kawat, karet, dan aksesoris lainnya seperti alat ekspansi, molar band, dan lain-lain. Alat orthodontik cekat tidak bisa dilepas-pasang sendiri. Perawatan ini bisa sekitar delapan belas bulan sampai seterusnya, tergantung tingkat kesulitan dan kedisiplinan pasien.
2. Alat Orthodonti Lepasan (Removable Orthodontic Appliances) : Jenis perawatan orthodonti lepasan terdiri dari komponen plat akrilik dengan klamer dan bisa dilepas-pasang. Namun, alat ini harus terus digunakan seharian. Alat orthodonti lepasan hanya dilepas saat dibersihkan dan disikat dengan sikat gigi bersih, serta saat berolahraga. Salah satu alat orthodonti lepasan adalah expantion arch. Alat ini digunakan untuk mengekspansi langit-langit, sehingga didapatkan ruangan untuk pergeseran gigi.

D. Pentingnya Kebersihan Gigi dan Mulut dalam Perawatan Orthodonti


Kawat pada alat orthodonti cekat sangat berpotensi menjadi tempat berkumpulnya plak. Tidak jarang terjadi karies di bawah bracket gigi. Terkadang karies baru ketahuan setelah alat orthodontik dilepas. Oleh karena itu, kebersihan mulut harus dijaga dengan baik saat perawatan orthodonti, khususnya bila usia pasien masih anak-anak. Pasien juga harus menggunakan sikat gigi khusus orthodonti agar dapat membersihkan daerah gigi di bawah bracket orthodonti secara optimal.

Tips Memilih Klinik Orthodonti Gigi di Jelambar Grogol Jakarta Barat


· Reputasi dan Ulasan: Pilih Klinik dengan Reputasi Baik


1. Cek Ulasan Online: Manfaatkan hal ini untuk mengecek ulasan dari pasien sebelumnya. Lihat apa yang mereka katakan tentang prosedur, hasil, dan pelayanan dari klinik tersebut.
2. Word of Mouth: Jika Anda memiliki teman atau keluarga yang pernah melakukan perawatan gigi, tanyakan pengalaman mereka.
3. Konsultasi: Jangan ragu untuk menghubungi klinik dan bertanya tentang prosedur yang mereka lakukan. Klinik yang baik akan memberikan penjelasan yang jelas dan transparan.

· Kualitas Layanan dan Fasilitas: Pilih Klinik dengan Fasilitas Terbaik


1. Cek Fasilitas Klinik: Pastikan klinik memiliki fasilitas yang lengkap dan modern. Fasilitas yang baik akan mendukung hasil perawatan yang maksimal.
2. Periksa Kualitas Layanan: Lihat bagaimana mereka memperlakukan pasien. Klinik yang baik akan selalu mengutamakan kepuasan pasien.
3. Tanyakan tentang Garansi: Beberapa klinik menawarkan garansi jika hasil perawatan tidak sesuai dengan yang diharapkan. Hal ini bisa menjadi pertimbangan Anda dalam memilih klinik.

TOOTH'S KINGDOM DENTAL CARE : Treatment Perawatan Gigi Terbaik Di Jelambar, Grogol, Jakarta Barat


Untuk sahabat kingdom’s yang mencari klinik dokter gigi terdekat di area jelambar grogol jakarta barat TOOTH'S KINGDOM DENTAL CARE bisa menjadi tempat tujuan utama Anda untuk Perawatan gigi terbaik. Kami menawarkan berbagai layanan kesehatan gigi dengan standar yang tinggi dengan pengetahuan dan keahlian yang diperlukan untuk menjaga kesehatan gigi Anda agar tetap sehat dan terawat. Kami berkomitmen untuk menyediakan pengalaman yang nyaman dan menyenangkan bagi setiap pasien. TOOTH'S KINGDOM DENTAL CARE bersedia membantu Anda untuk merawat gigi anda agar selalu sehat dan terawat sesuai yang anda inginkan.

Hubungi nomor telepon yang tersedia di atas untuk membuat janji konsultasi dan memastikan ketersediaan dokter dan jadwal praktek setiap dokter gigi yang berpraktek di TOOTH'S KINGDOM DENTAL CARE : Treatment Perawatan Gigi Terbaik di Jelambar, Grogol, Jakarta Barat. Kami menantikan kunjungan Anda dan berkesempatan untuk merawat kesehatan gigi Anda. Jangan segan untuk bertanya langsung kepada staf klinik mengenai program promosi yang tersedia.



Tooth's Kingdom Dental Care adalah Klinik Dokter Gigi Fokus Kualitas sejak 2008 dan memenangkan Juara Nasional, serta mengutamakan kualitas demi kejelasan hasil akhir.
Location
Jl. Jelambar Utama Sakti II No. 2A RT.003/007, Grogol, Jakarta Barat No. Telpon :+628128899712
Jl. Taman Palem Lestari No. 11 RT.001/013, Cengkareng, Jakarta Barat No. Telpon : +6285289455010
Apotek Watsons Lt.2 Jl. Bendungan Hilir no.39 Jakarta Pusat, 10210 No. Telp : +6285280097308
Jl. Cipete Raya Kel No.15, RT.004/003, Cipete Selatan, Jakarta Selatan (Apotek Watson Lt.2) No. Telpon : +6287770776045
Jl. Boulevard Kelapa Gading Blok OA-5, RT.001/006, Jakarta Utara (Apotek Wellings Lt.2) No. Telp : +6287776937111
Insurance Partners
-
@2025 Toothskingdom.com Inc.